Sekilas Tentang Kain Tenun Timor
Kain Tenun NTT - Tenun Timor pada mulanya dibuat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sebagai busana penutup dan pelindung tubuh, kemudian berkembang untuk kebutuhan adat (pesta, upacara, tarian, perkawinan, kematian dll), hingga sekarang merupakan bahan busana resmi dan modern yang didesain sesuai perkembangan mode, juga untuk memenuhi permintaan/ kebutuhan konsumen.
Dalam perkembangannya, kerajinan tenun merupakan salah satu sumber pendapatan (UP2K) masyarakat Nusa Tenggara Timur terutama masyarakat di pedesaan. Pada umumnya wanita di pedesaan menggunakan waktu luangnya untuk menenun dalam upaya meningkatkan pendapatan keluarganya dan kebutuhan busananya.
Kain Tenun Timor menarik perhatian kami karena keindahan dan nilai etnik yang terkandung di dalamnya. Dan merupakan salah satu kebudayaan tradisional bangsa Indonesia patut di lestarikan.
Fransiskus Bani yang biasa dipanggil Bani , mencoba mewakili masyarakat Timor dalam memperkenalkan Kain Tenun Timor kepada teman - teman secara luas yang tertarik dengan kain Tenun khususnya Kain Tenun Timor tapi kesulitan memperoleh informasi secara baik.
Kami berusaha sebaik mungkin untuk memberikan informasi mengenai Kain Tenun Timor dan bila anda yang ingin mendapatkan koleksi kain Tenun Timor bisa menghubungi kami di Mozabani@yahoo.com atau HP : 085218602046 atau 081 31 96 31 083.
Saat ini kami hanya menyediakan Kain Tenun Timor dengan beragam jenis, ukuran dan motif khusus untuk daerah Timor yang dapat diaplikasikan pada beragam hal, seperti Fashion, Aneka Perlengkapan Rumah, pernak pernik, Tas dan banyak lagi.
Kami dapat menyediakan Kain Tenun Timor secara kontinyu untuk grosir dalam jumlah tertentu untuk keperluan anda.
Rekening Bank
Untuk pembayaran, Anda dapat menggunakan nomor Rekening BCA , BRI, BNI dan DANAMON. Bila anda tertarik silakan hubungi kami via email atau sms.
Hubungi Kami
Punya pertanyaan seputar Kain Tenun Timor? Atau anda tertarik untuk memilikinya? Silakan email kami di mozabani@yahoo.com . Kami akan segera mengubungi Anda.
1. Alamat Kami : Cluster Graha Utama Serpong Blok B/11 - Graha Raya - Serpong
2. Alamat Kami di Timor : Jl. Ahmad Yani No.1 kefamenanu- lihat di
Peta
Terima Kasih
Fransiskus Bani